Sudah ODF Seratus Persen, Dinkes Minta Harjamukti Pertahankan 5 Pilar STBM

CIMANGGIS, INFPDEPOK.NET
Narasumber dari Dinas Kesehatan Kota Depok, Dr.Agus, berharap Kelurahan Harjamukti tetap mempertahankan Pola Hidup Bersih Dan Sehat (PHBS) di tengah masyarakat, hal tersebut diungkapkan saat memberikan materi pada 'Sosialisasi Rumah Sehat Dalam Rangka Pelaksanaan PHBS Dan Kesehatan Lingkungan Kegiatan Kelurahan Sehat Di Aula Kelurahan Harjamukti (5/8/22). 

Dalam materinya Dr. Agus juga menyampaikan beberapa ciri Rumah Sehat yang sesuai standar. 

"Salah satunya harus menerapkan Sanitasi lingkungan juga, apa lagi saat ini terkait ODF,  karena Kota Sehat gak mungkin ada tanpa didukung dari rumah sehat, " Tandas Dr. agus. 
Terkait Hal itu dirinya juga bersyukur bahwasanya Kelurahan Harjamukti sudah ODF Seratus Persen, yang berarti sudah tidak ada lagi warga yang buang air besar sembarangan.

"Jadi PR Ke depannya hanya tinggal 5  Pilar STBM lainnya," Lanjut Dr.Agus.

Dr.Agus berharap kepada para peserta sosialisasi agar dapat menyampaikan ke masyarakat lainnya.

"Karena Mereka ini juga kan para kader diharapkan dapat ketok tular kepada masyarakat bahwa pentingnya rumah Sehat, " Tutupnya. 

Sementara narasumber dari FKKS Kecamatan Cimanggis, Edi Rochaedi turut menyampaikan materi '5 langkah Awal menuju Rumah Sehat' yang diharapkan dapat menjadi dasar pedoman dalam upaya menuju rumah sehat bagi masyarakat. 
(Photo : H. Edi Rochaedi) 
"Optimalkan Pertemuan Kita hari ini untuk masyarakat, dan optimalkan juga penggunaan Bank Sampah, " Ujar H.Edi Rochaedi.

H.Edi juga menyampaikan 5 pilar Pelaksanaan STBM (Sanitasi Total Berbasis Masyarakat) dalam materinya, di mana dirinya berharap capaian Rumah Sehat, Kelurahan Sehat hingga Kota Sehat dapat Terealisasikan.

DV/ID

Posting Komentar untuk "Sudah ODF Seratus Persen, Dinkes Minta Harjamukti Pertahankan 5 Pilar STBM"