Selamat Persija Juara Piala Menpora 2021

Persija Jakarta akhirnya bisa keluar sebagai juara Piala Menpora 2021 usai mengalahkan Persib Bandung dengan skor 2-1 pada leg kedua final Piala Menpora 2021 di Stadion Manahan, Solo pada Minggu malam (25/4). Hasil ini membuat klub berjulukan Macan Kemayoran unggul agregrat 4-1.

Dalam laga ini Persija unggul lebih dahulu pada menit ke-52 melalu Osvaldo Haay yang berhasil mencetak gol setelah memanfaatkan umpan mendatar dari Riko Simanjuntak.

Namun Persib mampu menyamakan pada menit 84. Tendangan bebas Ferdinand Sinaga membuat bola meluncur mulus ke dalam gawang Persija. Persija memastikan kemenangan pada menit 90. Serangan balik dari Persija diawali dengan akselerasi Osvaldo Haay sukses dimanfaatkan oleh Riko Simanjuntak untuk memastikan kemenangan. 

Sekaligus membuat Persija sukses meraih gelar juara Piala Menpora. Persija juga berhak mengantongi uang hadiah sebesar 2 miliar Rupiah. Tentunya hasil ini disyukuri oleh pelatih Persija, Sudirman.

“Alhamdulillah, Persija menjadi juara. Ini menjadi suatu hadiah yang sangat luar biasa bagi ulang tahun saya," ujar Sudirman.

"Terima kasih untuk pemain yang sudah berjuang luar biasa dan penuh semangat. Kami bisa mengalahkan rival kami sebanyak dua kali. Itu sangat luar biasa bagi Persija,” tambahnya.

Lebih lanjut Sudirman juga menambahkan gelar ini juga diperuntukkan untuk suporter Persija, The Jak Mania. Ia berharap suporter tidak merayakan gelar juara ini secara berlebihan.

“Hadiah juara ini kami persembahkan untuk para pemain dan suporter. Terima kasih The Jak Mania, alhamdulillah kita menjuarai Piala Menpora," jelas Sudirman.

Sementara Gubernur Jakarta Anies Baswedan dalam unggahan video mengucapkan "Alhamdulillah kita bersyukur, Persija memenangkan Piala Menpora. Persija membuat kita makin bangga. Klub kesayangan kita kembali menghadirkan kemenangan untuk kita Jakarta," katanya.

"Saya menonton di perjalanan kembali ke Jakarta tadi di mobil, merasakan rasa syukur dan bangga seperti The Jack semua di Jakarta," ujar Anies.

Anies mengajak warga Jakarta untuk merayakan kemenangan Persija di rumah saja. Anies meminta warga tidak keluar rumah yang bisa menimbulkan kerumunan karena saat ini masih dalam situasi pandemi Covid-19.

"Untuk Persib dan bobotoh, terima kasih telah menghadirkan pertandingan yang berkualitas dan sportif. Sekali lagi untuk Persija selamat, telah membuat Jakarta makin bangga dengan prestasi tim kesayangan kita," ucapnya dalam video yang diunggah di Instagram Anies Baswedan.

Posting Komentar untuk "Selamat Persija Juara Piala Menpora 2021"