Solusi Dahaga Saat Terik Matahari, Es Campur Dasa Cita Pakai 10 Campuran

SUKMAJAYA, INFODEPOK.NET - (28/7) Cuaca terik saat siang hari memang membuat kita menjadi dahaga, secara insting kita akan mencari sesuatu untuk menghilangkan dahaga.

Es campur adalah salah satu minuman khas Indonesia yang cara membuatnya dengan mencampurkan berbagai jenis bahan dalam sirop manis. Bahan yang dijadikan bahan biasanya berasa manis atau masam. Es campur dapat dijumpai di berbagai daerah di Indonesia dengan rasa dan bahan yang berbeda.

Gambar : INFODEPOK.NET (RV/ID)

Sesuai dengan namanya, nama es campur Dasa Cita berasal dari Dasawangsa yang berarti sepuluh tahun, tetapi disini yang dimaksud adalah sepuluh macam campuran yang dihidangkan, dan Cita yang berarti memiliki cita-cita untuk berkembang dan terus.

"Saya memberi nama es campur Dasa Cita terinspirasi dari sepuluh campuran yang saya sajikan, dan nama Cita dari Cita-cita saya untuk memajukan usaha ini" Kata Rafdi sebagai pemilik es campur Dasa Cita kepada INFODEPOK.NET (28/7)

Hanya dengan delapan ribu rupiah saja sudah mendapatkan seporsi es campur yang berlokasi di Kp. Serab RT 04/04 tepatnya sekitar perempatan GDC. Es campur Dasa Cita yang menggunakan kelapa, cincau, mutiara, tape, kolang kaling, nangka, alpukat, rumput laut, agar-agar, dan dipercantik dengan toping sirop dan susu.

Beliau mengambil kesempatan untuk berbisnis kala usai menjadi pegawai. Untuk melanjutkan hidupnya Rafdi berniat memulai bisnis es campur karena bagi beliau, bisnis ini lumayan menghasilkan karena dengan modal sedikit tetapi dapat mendapatkan keuntungan yang lumayan besar.

"Pas kontrak kerja saya habis, saya putar otak untuk biaya sehari-hari, dengan sisa uang hasil saya bekerja, saya gunakan untuk modal berbisnis es campur ini, dan keuntungannya juga lumayan untuk sehari-hari" tuturnya.


Posting Komentar untuk "Solusi Dahaga Saat Terik Matahari, Es Campur Dasa Cita Pakai 10 Campuran"